Jika kita mencari arti kata gereja di KBBI, kita akan menemukan penjelasan yang tertulis seperti ini: 1 gedung (rumah) tempat berdoa dan melakukan upacara agama Kristen: di situ ada — yang besar; 2 badan (organisasi) umat Kristen yang sama kepercayaan, ajaran, dan tata cara ibadahnya ( — Katolik, — Protestan, dan sebagainya).
Arti Gereja yang sebenarnya bukanlah sekadar bangunan, tembok atau tempat. Gereja adalah Mempelai Kristus, tempat di mana Kristus berdiam. Gereja adalah ahli waris pertama keselamatan. Kristus telah memilih Gereja sebagai pekerja-Nya, yang bekerjasama dengan-Nya untuk penyelamatan dunia. Kristus pula yang membuat Gereja itu bertumbuh. Ia melaksanakan tugas perutusan-Nya melalui Gereja.
Kita, umat Allah, para pekerja Kristus, yang mengemban tugas perutusan-Nya adalah Gereja!
“Gereja ada untuk keselamatan umat manusia.”